^Kembali Ke Atas
Sragen, 13 September 2024 — RS Islam Amal Sehat Sragen menggelar pengajian untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW pada hari Jum'at, 13 September 2024.
Acara yang dimulai pukul 08.00 ini berlangsung di Masjid Amal Sehat Sragen dan dihadiri oleh segenap karyawan rumah sakit.
Pengajian diawali dengan pembacaan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dipimpin oleh Bapak Ali Murtadho selaku kepala bagian kerohanian RSI Amal Sehat Sragen. Selain itu, acara ini juga diisi dengan tausyiah yang juga disampaikan oleh Bapak Ali.
Tausyiah yang disampaikan memberikan wawasan dan motivasi tentang teladan Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari.
Untuk memeriahkan acara, para karyawan RS Islam Amal Sehat Sragen turut membawa berbagai macam buah untuk sedekah.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang spiritual tetapi juga bentuk kepedulian sosial dari seluruh karyawan rumah sakit.
Acara ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi dan menambah keberkahan dalam lingkungan RS Islam Amal Sehat Sragen, serta menjadi momentum untuk lebih mendalami ajaran dan nilai-nilai Islam yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW.