^Kembali Ke Atas

Virus Zika

Download Area

Jam Kunjung Pasien

Menu Utama

Link Youtube

RS Islam Amal Sehat


STRUKTUR ORGANISASI RUMAH SAKIT
A. Pengelolaan Organisasi
1) Kebijakan Organisasi
a). Untuk mengelola organisasi, RSI Amal Sehat Sragen harus menetapkan kebijakan organisasi yang menjadi panduan dalam menetapkan pedoman, peraturan, standar dan prosedur yang akan dibuat;
b). Kebijakan organisasi harus mengacu pada AD/ ART PT. Amal Sehat dan Hospital By Laws (HBL) yang telah disusun dan disetujui Pimpinan Pusat PT. Amal Sehat Sragen;
c). Kebijakan organisasi secara garis besar dibuat oleh Direktur dengan persetujuan pemilik (RSI AMAL SEHAT SRAGEN), sedang kebijakan pengelolaan teknis dibuat oleh Direktur berdasarkan saran dari struktur organisasi yang ada;
d). Kebijakan Organisasi perlu dievaluasi secara berkala minimal 5 tahun sekali meliputi penjabaran, efektivitasnya dan masih relevan tidaknya dengan perkembangan organisasi.
2) Struktur Organisasi
a). RSI Amal Sehat Sragen harus menetapkan Struktur Organisasi sesuai fungsi pelayanan yang diembannya dengan menetapkan organ pengelola yang jelas sesuai kebutuhan pengelolaan yang meliputi pengelolaan pelayanan, pengelolaan SDM, pengelolaan Keuangan, Pengelolaan sarana dan prasarana, pengelolaan pelayanan sosial serta pengelolaan lainnya;
b). Struktur Organisasi RSI Amal Sehat Sragen disusun oleh Direktur dan harus dengan pengesahan pemilik;
c). Struktur Organisasi RSI Amal Sehat Sragen harus dilengkapi dengan uraian tugas yang jelas meliputi uraian tugas unit kerja (gugus tugas), uraian tugas pengelola (pemimpinnya) maupun uraian tugas pelaksana yang ada di gugus tugas;
d). Uraian tugas harus dilengkapi dengan syarat spesifikasi (job kompetensi) dari petugasnya, uraian tugas, wewenang dan tanggung jawabnya;
e). Setiap uraian tugas harus dilengkapi dengan prosedur atau cara melaksanakan tugas tersebut yang disusun oleh masing-masing gugus tugas;
f). Masing-masing tugas harus bisa dinilai ukuran keberhasilan tugasnya dengan indikator yang jelas;
g). Semua tugas, petugas, pemimpin maupun struktur organisasi harus bisa dievaluasi efektivitasnya secara berkala sesuai kebutuhan masing-masing;
h). RSI Amal Sehat Sragen harus menetapkan kebijakan evaluasi secara berkala terhadap Struktur Organisasi, para pejabat struktural dan para petugas pelaksana dengan jadwal yang jelas;
i). Untuk mengelola pelayanan secara fungsional RSI Amal Sehat Sragen didukung oleh Komite Medik dan SMF yang dilengkapi dengan panitia sesuai kebutuhan pelayanan yang ada;
j). Untuk membantu pelaksanaan fungsi manajemen lainnya khususnya pengawasan mutu RSI Amal Sehat Sragen memiliki Tim Mutu;
k). Untuk melaksanakan kegiatan lainnya baik yang menunjang pelayanan RSI Amal Sehat Sragen maupun tidak, dimungkinkan membentuk Panitia atau Tim.
3) Pengembangan Organisasi
a). Untuk mengembangkan Organisasi sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai RSI Amal Sehat Sragen harus menetapkan Rencana Strategik atau Rencana Bisnis jangka waktu sekurangnya 5 tahun dan master program untuk jangka waktu sekurangnya 10 tahun;
b). Rencana Strategik harus disusun dengan menyeimbangkan 4 perspektif yang menjadi fokus dari pengembangan yaitu Pemilik, Pelanggan, karyawan dan Proses Bisnis Internal;
c). Untuk menyusun Rencana Strategik, RSI Amal Sehat Sragen harus menetapkan pedoman penyusunan Renstra yang melibatkan semua Stakeholdersnya;
d). Rencana strategik tersebut harus dijabarkan oleh pejabat struktural setingkat Kepala Bagian / Bidang menjadi program operasional yang jelas setiap tahunnya;
Agar semua program yang ditetapkan dapat berjalan maka pejabat struktural setingkat Kepala Sub Bagian dan Kepala Seksi harus menyusun rencana program bulanan yang operasionalnya dapat dilaksanakan dan mudah dievaluasi.

User Rating: 4 / 5

Star ActiveStar ActiveStar ActiveStar ActiveStar Inactive

Kontak person

Telp: (0271) 891977
Fax: (0271) 890109
SMS CENTER : 085602030405
Website: www.rsiamalsehat.com
Email:

This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it. 
This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Daftar Via WhatsApp

PSC Sragen

twitter

Facebook Link

SMS GateWay

Kerjasama

Pengunjung WebSite

13329443
Hari ini
Yesterday
This Week
Last Week
This Month
Last Month
All days
11390
32319
154927
12971568
677299
730230
13329443
RSI Amal Sehat Sragen Copyright © 2019